Kaoru Mitoma Brighton Erling Haaland Man City(C)Getty Images

Jadwal Brighton & Hove Albion Vs Manchester City: Live Streaming & Siaran Langsung TV, Prediksi Skor

Manchester City berambisi kembali ke jalur persaingan juara Liga Primer Inggris saat bertandang ke markas Brighton pada akhir pekan.

Meski masih banyak pertandingan yang harus dimainkan musim ini, standar yang ditetapkan oleh City, Liverpool, dan Arsenal selama beberapa tahun terakhir membuat kehilangan poin bisa berakibat fatal.

Tim asuhan Pep Guardiola kalah 2-1 dari Tottenham Hotspur di Piala Liga dan takluk dengan skor identik melawan Bournemouth di pertandingan terakhir di liga sebelum menyerah 4-1 saat bertandang ke Sporting CP di Liga Champions.

Sementara itu, The Seagulls tampil mengesankan dalam kekalahan 2-1 mereka di Liverpool dan akan menyesali kesempatan yang hilang di Anfield.

Inilah semua informasi yang perlu Anda ketahui untuk pertandingan nanti...

  • Camera TV Broadcast GeneralMike Hewitt

    Cara Menonton Brighton Vs Manchester City

    Matchday ke-11 Liga Primer Inggris 2024/25 antara Brighton dan Manchester City akan disiarkan melalui live streaming Vidio pada Minggu, 10 November 2024 pukul 00:30 dini hari WIB.

    Simak jadwal TV selengkapnya di sini.

    Stasiun TV-
    StreamingVidio
  • Iklan
  • Brighton & Hove Albion FC v Wolverhampton Wanderers FC - Premier LeagueGetty Images Sport

    Kapan Jadwal Pertandingan Brighton Vs Manchester City?

    PertandinganBrighton vs Manchester City
    TanggalMinggu, 10 November 2024
    Kick-off00:30 WIB
    VenueAmex Stadium, Brighton
  • welbeckGetty Images

    Kabar Tim & Skuad Brighton

    Tuan rumah tidak bisa mengandalkan Adam Webster, James Milner, dan Solly March yang cedera.

    Namun, mereka bisa saja kembali diperkuat pemain seperti Yankuba Minteh, Joao Pedro, dan mungkin bahkan Matt O'Riley.

    Kemungkinan Starting XI Brighton: Verbruggen; Veltman, Van Hecke, Julio, Estupinan; Kadioglu, Hinshelwood, Ayari, Mitoma; Rutter, Welbeck.

  • Erling Haaland Manchester City 2024Getty Images

    Kabar Tim & Skuad Manchester City

    Krisis cedera City telah sedikit mereda, meski John Stones dan Ruben Dias kemungkinan tidak akan tampil di sini.

    Rodri dan Oscar Bobb absen dalam jangka panjang.

    Kemungkinan Starting XI Manchester City: Ederson; Walker, Akanji, Gvardiol, Lewis; Kovacic; Savinho, Foden, Silva, Nunes; Haaland.

  • Prediksi Skor

    Brighton 1-1 Manchester City

0