Niclas Fuellkrug Dortmund Kylian Mbappe PSG(C)Getty Images

Jadwal Borussia Dortmund Vs PSG: Live Streaming & Siaran Langsung TV, Prediksi Skor

PSG melanjutkan upaya mereka untuk mengangkat trofi Liga Champions untuk pertama kalinya ketika bertandang ke markas Borussia Dortmund di leg pertama semi-final.

Raksasa Prancis itu berusaha mengincar hasil positif untuk dibawa kembali ke Paris, dengan kedua tim dijadwalkan bertemu lagi sepekan berselang. Kedua klub sempat berada di grup yang sama awal musim ini, ketika PSG menang di kandang dan bermain imbang 1-1 di Dortmund.

Pengulangan skor seperti itu akan membuat mereka lolos ke final di Wembley, dan meningkatkan prospek Kylian Mbappe memenangkan Liga Champions dalam musim terakhirnya untuk klub.

Dortmund, sementara itu, berjuang melewati Atletico Madrid untuk mencapai tahap ini, yang merupakan penampilan semi-final pertama mereka sejak 2013.

  • Signal Iduna ParkGetty Images

    Kapan Jadwal Pertandingan Borussia Dortmund Vs Paris Saint-Germain?

    PertandinganBorussia Dortmund vs PSG
    TanggalKamis, 2 Mei 2024
    Kick-off02:00 WIB
    VenueSignal Iduna Park, Dortmund
  • Iklan
  • Luis Enrique Kylian MbappeGetty

    Cara Menonton Borussia Dortmund Vs Paris Saint-Germain

    Leg pertama babak semi-final Liga Champions 2023/24 antara Borussia Dortmund dan PSG bisa disaksikan di layanan live streaming Vidio dan SCTV pada Kamis, 2 Mei 2024 pukul 02:00 WIB.

    Simak jadwal TV selengkapnya di sini.

    Siaran Langsung/LIVE TVSCTV
    LIVE StreamingVidio
  • Mats Hummels of Dortmund in actionGetty Images

    Kabar Tim & Skuad Borussia Dortmund

    Dortmund berharap Mats Hummels fit untuk leg pertama, setelah bek sentral itu terpaksa ditarik keluar saat melawan RB Leipzig pada akhir pekan, tetapi Donyell Malen dan Ian Maatsen diragukan partisipasinya.

    Sebastien Haller telah menepi karena cedera pergelangan kaki selama beberapa minggu terakhir dan dia diperkirakan akan absen lagi di sini.

    Kemungkinan Starting XI Borussia Dortmund: Kobel; Ryerson, Hummels, Schlotterbeck, Ryerson; Sabitzer, Can; Sancho, Brandt, Adeyemi; Fullkrug.

  • Kylian Mbappe PSG 2023-24Getty Images

    Kabar Tim & Skuad Paris Saint-Germain

    Sedangkan untuk PSG, Kylian Mbappe menjadi pemain pengganti selama akhir pekan melawan Le Havre, namun bintang Prancis itu akan kembali ke starting lineup di Jerman.

    Presnel Kimpembe baru-baru ini menjalani latihan individu setelah lama absen, meski pertandingan ini akan datang terlalu dini bagi sang bek.

    Kemungkinan Starting XI PSG: Donnarumma: Hakimi, Marquinhos, Hernandez, Mendes; Zaire-Emery, Vitinha, Ruiz; Dembele, Mbappe, Barcola.

  • Prediksi Skor

    Borussia Dortmund 1-3 PSG

0