England(C)Getty Images

Pertama Kali Dalam Sejarah! Inggris Tuntaskan Adu Penalti 5/5 & Menangkan Laga

  • Inggris bikin sejarah di adu penalti
  • Akhirnya lepaskan kutukan
  • Melaju ke semi-final Euro 2024
  • APA YANG TERJADI?

    Kutukan adu penalti cukup melekat di timnas Inggris. Pasalnya, beberapa kali mereka terlibat di fase itu, lebih sering berakhir dengan kegagalan. Adu penalti terakhir di Euro yang mereka jalani ketika dipecundangi Italia saat gelar juara sudah di depan mata di final edisi 2020 silam.

    Kini, untuk pertama kalinya dalam sejarah, Inggris berhasil mencetak lima gol dari lima eksekutor penalti mereka di turnamen mayor internasional, di mana mereka menyingkirkan Swiss di babak perempat-final Euro 2024.

  • Iklan
  • GAMBARAN BESAR

    Lima algojo penalti yang ditunjuk Gareth Southgate, yakni Cole Palmer, Jude Bellingham, Bukayo Saka, Ivan Toney dan Trent Alexander-Arnold semua berhasil menunaikan tugasnya dengan paripurna, membuat Inggris mengalahkan Swiss 5-3 setelah bermain imbang 1-1 sepanjang waktu normal dan extra-time.

  • APA SELANJUTNYA?

    Dengan demikian, di semi-final, Inggris akan berjumpa Belanda, yang sebelumnya berhasil mengeliminasi Turki dengan kemenangan dramatis 2-1.

0