Secara khusus, Southgate salut dengan sikap yang ditunjukkan Watkins, bersabar menanti gilirannya dan ketika mendapat kesempatan bermain, dia mengeluarkan 100 persen kemampuan terbaiknya.
"Itu menunjukkan semakin modern gaya Inggris, tapi juga ketahanan dan karakter dari tim ini. Ollie Watkins telah berlatih seperti itu setiap hari. Dia telah berlatih untuk momennya, tak peduli seberapa frustrasi dia," sambung Southgate.
"Para pemain saling mendukung satu sama lain, ikatan mereka sangat baik dan malam ini adalah contohnya," tandasnya.