Bermain alot di paruh pertama, kedua tim menuntaskannya dengan skor kacamata. Namun, memasuki babak kedua, kebuntuan laga akhirnya terpecahkan.
Tepat di menit ke-63, penalti Bjorn Martin Davis Kristensen tak kuasa diredam kiper Cahya Supriadi. Tendangan 12 pas ini didapat Filipina setelah Dony Tri Pamungkas kedapatan melakukan handball.
Sayang, di sisa waktu yang terbilang masih cukup panjang, Indonesia gagal mengejar ketertinggalan dan harus mengakui keunggulan The Azkals 1-0.