AC Milan mendapatkan tiga poin berharga dalam upayanya menempel pemuncak klasemen dengan mewujudkan kemenangan 3-2 di markas Frosinone, Minggu (4/2) dini hari WIB tadi.
Di pekan ke-23 Serie A yang digelar di Stadio Benito Stirpe semalam, Milan membuka keunggulan cepat di menit ke-17 melalui Olivier Giroud, namun itu bisa disamakan oleh Matias Soule tujuh menit berselang melalui titik penalti.
Tuan rumah balik memimpin di lima menit setelah satu jam berkat Luca Mazzitelli, tapi Matteo Gabbia menyamakan skor untuk pasukan Stefano Pioli setelah memaksimalkan assist Giroud di menit ke-72.
Saat dirasa butuh perubahan, Pioli menurunkan Luka Jovic di sepuluh menit jelang waktu normal berakhir dan sang penyerang membalas kepercayaan tersebut semenit berselang dengan gol penentu lewat sentuhan pertamanya di pertandingan. Milan pun mampu mempertahankan keunggulannya hingga bubaran.