Perihal fans yang kecewa berat dengan klub kesayangan mereka yang melempem musim ini, eks pelatih Ajax tersebut melanjutkan: "Pertama, saya yakin mereka sangat kecewa dengan kami dan kami harus memperbaikinya."
"Kami harus melakukan berbagai cara secara berbeda dan kami benar-benar mengapresiasi mereka mendukung kami sepanjang waktu, sekalipun dengan kemunduran yang kami alami musim ini, mereka sepanjang waktu berada di belakang kami, kami benar-benar mengapresiasi itu," kata ten Hag lagi. "Namun, tentu saja kami membutuhkan banyak bantuan [yang bisa kami dapatkan]. Tapi pertama-tama, [untuk] tim dan saya harus melakukannya," tandas sang pelatih.