Chelsea FC v Brentford FC - Premier LeagueGetty Images Sport

"Kami Bisa Di Titik Ini Saja Sudah Bagus" - Enzo Maresca Kalem Chelsea Alami Kekalahan Beruntun

  • Maresca tenang hadapi penurunan Chelsea
  • Chelsea bisa berada di titik sekarang itu sudah hebat
  • The Blues saat ini melorot ke peringkat keempat
  • APA YANG TERJADI?

    Manajer Chelsea Enzo Maresca bersikap tenang setelah timnya menelan kekalahan secara berturut-turut dalam sepekan.

  • Iklan
  • GAMBARAN BESAR

    Seperti diketahui, The Blues menutup kalender 2024 dengan kekalahan saat menghadapi Fulham dan Ipswich Town secara mengejutkan di tengah performa moncer Cole Palmer sepanjang musim 2024/25.

    Kendati begitu, Maresca memilih rileks dengan situasi yang dihadapi Chelsea saat ini.

  • APA KATA MARESCA

    "Tak satu pun dari kami di ruangan ini yang mengira kami bakal bisa berada di posisi kami saat ini," ucap Maresca.

    "Seperti yang sering saya bilang, itu adalah bukti bahwa kami menuju ke arah yang tepat," jelas sang juru taktik.

    Namun, betapapun laju Chelsea di musim ini yang jauh lebih baik dibanding musim-musim sebelumnya, Maresca masih menganggap timnya belum juga kapabel untuk bersaing dengan tim-tim terbaik di Liga Primer.

    Di mata Maresca, Chelsea masih punya banyak PR.

    "Akan tetapi, di saat bersamaan itu juga menunjukkan bahwa kami jauh dari mampu bersaing dengan tim-tim terbaik di Inggris," tandasnya.

  • ENJOYED THIS STORY?

    Add GOAL.com as a preferred source on Google to see more of our reporting

  • POSISI CHELSEA

    Praktis, hasil negatif di dua laga beruntun itu membuat mereka melorot ke posisi keempat klasemen sementara dengan menghimpun 35 poin dari 19 laga berlalu.

0