Endrick(C)Getty Images

KEJUTAN! Endrick Ternyata Diincar Manchester United Gantikan Sesko, Begini Tanggapan Striker Real Madrid Itu

  • Real Madrid CF v FC Barcelona - LaLiga EA SportsGetty Images Sport

    Endrick tak dilirik Alonso

    Transfer impian Endrick terwujud ketika Real Madrid memboyongnya dari Palmeiras pada musim panas 2024. Namun, ia tak banyak mendapat kesempatan bermain pada musim debutnya di bawah Carlo Ancelotti. Dari 37 penampilannya di semua kompetisi musim 2024/25, ia hanya mencatat total 847 menit di lapangan.

    Situasi itu bahkan kian memburuk sejak Xabi Alonso mengambil alih kursi pelatih pada musim panas kemarin. Hingga kini, striker 19 tahun itu baru tampil satu kali musim ini, dengan cedera menjadi salah satu faktor utama yang membuatnya hampir tidak pernah dimainkan.

    Mengenai minimnya menit bermain Endrick, Alonso menjelaskan: “Situasi di laga-laga terkini sangat ketat sejak Endrick kembali. Saya harap ia bisa segera mendapat menit bermain tersebut. Ia berlatih dengan baik dan siap. Tapi momen yang tepat harus datang.”

  • Iklan
  • Benjamin SeskoGetty Images

    Manchester United ternyata incar Endrick, begini tanggapan sang wonderkid

    Menurut laporan The Standard, Manchester United sempat melakukan pendekatan untuk meminjam Endrick meski gagal. The Red Devils mempertimbangkan langkah merekrut bintang Brasil itu karena mengkhawatirkan kondisi Benjamin Sesko, yang mengalami cedera lutut setelah masuk sebagai pemain pengganti dalam laga Liga Primer Inggris melawan Tottenham akhir pekan kemarin.

    Pelatih MU Ruben Amorim menyebut cedera tersebut belum bisa dipastikan tingkat keparahannya: “Karena cederanya di lutut, kami belum tahu pasti. Kami butuh Ben agar tim tampil lebih baik. Saya belum punya gambaran jelas, karena kalau lutut, kita tidak pernah tahu.” Hasil pemindaian selanjutnya menunjukkan cedera Sesko tidak terlalu serius dan sang striker diperkirakan bisa pulih dalam waktu dekat. Namun, kondisi itu tetap membuat Man United mempertimbangkan opsi darurat di lini depan.

    Meski didekati Setan Merah, Endrick diklaim tetap fokus untuk pindah ke Lyon, karena menilai klub Ligue 1 itu mampu memberikan kesempatan bermain secara konsisten dan bahkan menjadikannya pemain andalan. Ia tak ingin kehilangan peluang tampil di Piala Dunia 2026 bersama Brasil, dan menit bermain dianggap sangat krusial demi kembali masuk radar Selecao yang kini dilatih Ancelotti.

  • Ancelotti beri saran untuk Endrick

    Ancelotti juga memberi wejangan agar Endrick sebaiknya meninggalkan Santiago Bernabeu jika ingin dipertimbangkan masuk Tim Samba asuhannya. Dalam wawancara dengan PLACAR, pelatih veteran asal Italia itu berkata: “Ya, saya sempat berbicara dengannya di awal musim ini. Dia sudah pulih dari cedera, sudah kembali, dan sekarang harus memikirkan dengan orang-orang terdekatnya mengenai apa langkah yang terbaik. Bicarakan dengan klub untuk mencari solusi terbaik. Endrick masih sangat muda. Ini tidak akan menjadi Piala Dunia terakhirnya. Dia bisa tampil di Piala Dunia 2026 karena memang punya kualitas untuk itu, tapi dia juga bisa berada di Piala Dunia 2030, Piala Dunia 2034, atau bahkan Piala Dunia 2038 (tertawa). Saya percaya yang terpenting baginya adalah kembali bermain dan menunjukkan kualitasnya.”

    September kemarin, Ancelotti juga menjelaskan alasan mengapa Endrick jarang tampil di musim debutnya, ketika ia masih menjadi pelatih Los Blancos. Pria berusia 66 tahun itu berkata: “Endrick itu seperti Estevao [di Chelsea]. Dia talenta besar. Menurut saya Estevao beruntung. Tapi masalah pemain muda yang pindah ke Eropa adalah mereka jadi kehilangan peran utama yang dulu dimiliki di klub asalnya. Saya melatih Endrick selama setahun dan sangat menyukainya sebagai seorang pribadi dan profesional. Memang, dia tidak bermain sebanyak yang bisa dia lakukan, karena Real Madrid punya Rodrygo, Vinicius Junior. Persaingan di tim besar itu penting, tapi bisa sedikit memperlambat progres seorang pemain.”

  • Liverpool v Manchester United - Premier LeagueGetty Images Sport

    Manchester United juga menginginkan gelandang baru

    Meski tertarik pada Endrick, fokus utama Manchester United justru pada penguatan lini tengah. The Red Devils dikabarkan sudah menyusun daftar berisi enam target potensial, termasuk dua bintang muda Liga Primer Inggris yakni Adam Wharton dan Elliot Anderson. Amorim masih melanjutkan proses perombakan skuad untuk membawa Man United kembali bersaing memperebutkan trofi besar, dan kedatangan pemain baru di Januari dianggap krusial untuk mempercepat proses tersebut.

0