Emirhan Delibas BesiktasDailymail

Diduga Cari Jodoh Di Dating Apps, Pemain Besiktas DIPECAT?!

  • Besiktas putus kontrak Emirhan Delibas dengan kesepakatan bersama
  • Profil aplikasi kencan yang diduga milik sang gelandang viral
  • Delibas beri bantahan
  • APA YANG TERJADI?

    Emirhan Delibas, 21 tahun, merupakan jebolan akademi Besiktas dan telah melakoni debutnya di Super Lig Turki bulan lalu, saat dibekap 3-1 oleh Kasimpasa.

    Ia juga mendapat kameo enam menit pada partai Liga Konferensi Europa kontra klub asal Swiss, Lugano, Desember kemarin. Namun akhir-akhir ini ia tak dimasukkan ke skuad matchday.

    Senin (19/2) waktu setempat, Besiktas mengonfirmasi via laman resmi bahwa mereka telah memutus kontra Delibas.

  • Iklan
  • KATA BESIKTAS

    Pernyataan klub berbunyi: "Kami telah berpisah dengan pesepakbola profesional Emirhan Delibas berdasarkan kesepakatan bersama."

    "Kami mendoakan kesuksesan bagi Emirhan Delibas di masa depan dan mempersembahkannya kepada publik."

  • Delibas Besiktas

    BESIKTAS PECAT EMIRHAN DELIBAS GARA-GARA BUMBLE?

    Raksasa Turki itu tak memberikan keterangan resmi mengapa mereka memecat sang pemain muda, tetapi alasannya diduga berkaitan dengan viralnya sebuah profil aplikasi kencan Bumble yang menunjukkan foto Emirhan Delibas.

    Profil tersebut menunjukkan foto Delibas mengenakan seragam latihan Besiktas lengkap dengan nama dan usianya, meski di sana tercantum bahwa umurnya 24 alih-alih 21. Kolom deskripsinya berisikan akun Instagram sang pemain serta klaim bahwa ia adalah pemain sepakbola di Besiktas.

  • BANTAHAN DELIBAS

    Namun gelandang asal Turki itu membantah bahwa profil tersebut adalah miliknya. Ia menuliskan pernyataan di Instagram yang berbunyi: "Saya membantah fitnah yang dibuat oleh akun-akun palsu."

    "Saya hendak menegaskan bahwa loyalitas saya terhadap tim saya tak bisa dipertanyakan. Besiktas adalah tanggung jawab bagi saya. Cinta dan dukungan kalian adalah sumber motivasi terbesar saya."

  • TERLEBIH

    Ini bukan insiden pertama Besiktas musim ini.

    Desember kemarin, The Black Eagles mengumumkan bahwa lima pemain, termasuk eks-bek Manchester United Eric Bailly, diskors dari tim utama gara-gara 'performa buruk dan ketidakcocokan dengan tim'.

    Kontrak Bailly diputus tak lama kemudian, hanya lima bulan setelah bergabung dari Setan Merah. Saat ini bintang 29 tahun itu hijrah ke klub La Liga Villarreal.

0