Inter Milan mengamankan kemenangan penting dalam upayanya meraih gelar Serie A setelah mengukir comeback 2-1 di markas Udinese, Selasa (9/4) dini hari WIB tadi.
Di pertandingan yang digelar di Bluenergy Stadium, Udine semalam, Inter membutuhkan masa injury time babak kedua untuk memastikan tiga poin seturut gol Davide Frattesi (90'+5).
Sebelum itu, anak asuh Simone Inzaghi kebobolan terlebih dahulu lewat gol Lazar Samardzic di menit ke-40, dan itu dibalas oleh tim tamu berkat penalti Hakan Calhanoglu di awal babak kedua.