Setelah menekan di beberapa menit pembuka, Chelsea lantas membuka skor jelang seperempat jam laga. Jadon Sancho berhasil menemukan Cole Palmer di dalam kotak penalti sebelum nama terakhir kemudian mengarahkan bola ke pojok gawang Henderson.
Dari keunggulan ini, Chelsae sebetulnya membangun momentum dengan berkali-kali mendapat peluang. Akan tetapi, selalu berakhir sia-sia.
Meski tertinggal sejak babak pertama, spirit Palace tak pernah padam. Di paruh kedua, tuan rumah perlahan mulai memperbaiki performa mereka. Hasilnya, delapan menit sebelum bubaran, umpan matang Eberechi Eze disambut sempurna oleh Jean-Philippe Mateta.
Dari jarak dekat, Mateta menyamakan skor jadi 1-1 dan kedudukan ini bertahan sampai kedua tim bersalaman.