"Saya sudah menghubungi," kata Ancelotti dalam konferensi pers.
"Akan tetapi, kemarin saya marah dengan Bellingham, karena dia tidak menjawab telepon saya. Saya bilang ke Vinicius agar menelepon dia, dan dia langsung mengangkatnya," ungkap Ancelotti.
"Dia menyerahkan telepon itu ke saya dan saya akhirnya bisa bicara dengan Bellingham. Jadi, berhati-hatilah Anda," Ancelotti mewanti-wanti superstarnya tersebut untuk selalu siaga.