Arsenal v Newcastle United - Carabao Cup Semi Final First LegGetty Images Sport

Bekuk Arsenal, Satu Kaki Newcastle United Di Final Piala Liga Inggris

  • Newcastle United kalahkan Arsenal
  • Menang 2-0 di leg pertama semi-final Piala Liga
  • The Magpies punya kans besar ke final
  • APA YANG TERJADI?

    Newcastle United mendapatkan kemenangan penting dalam upayanya meraih trofi musim ini setelah mengalahkan Arsenal lewat skor 2-0 di leg pertama semi-final Piala Liga yang digelar di Emirates Stadium, Rabu (8/1) dini hari WIB tadi.

    Di pertandingan semalam, tim tamu membuka keunggulan di menit ke-37 setelah Alexander Isak memperdaya David Raya memaksimalkan assist Jacob Murphy.

    Anthony Gordon menyegel kemenangan klub berjuluk The Magpies itu di awal babak kedua dengan menyontek bola muntah hasil tendangan Isak yang ditepis Raya untuk sekaligus mengamankan satu kaki timnya di final.

  • Iklan
  • GAMBARAN BESAR

    Ini merupakan kemenangan ketujuh beruntun yang diraih Newcastle di semua kompetisi, dan keunggulan dua gol ini mendekatkan mereka dengan final Piala Liga lainnya, setelah sebelumnya mentas di Wembley pada 2022/23.

    Sepanjang sejarahnya, klub asal Tyneside itu belum pernah menjuarai kompetisi ini dan prestasi terbaiknya adalah finis sebagai runner-up dua musim lalu di bawah arahan Eddie Howe dan pada musim 1975/76.

    Bagi Arsenal, kekalahan ini terasa sulit mengingat mereka harus gantian bertandang ke St. James' Park untuk melakoni leg kedua semi-final pada awal Februari mendatang.

  • Arsenal v Newcastle United - Carabao Cup Semi Final First LegGetty Images Sport

    TAHUKAH ANDA?

    Alexander Isak telah mencetak 50 gol untuk Newcastle United di semua kompetisi. Dan sejak debutnya pada Agustus 2022, hanya Erling Haaland (105) serta Mohamed Salah (73) yang mencetak lebih banyak gol di semua kompetisi di antara pemain Liga Primer.

  • ENJOYED THIS STORY?

    Add GOAL.com as a preferred source on Google to see more of our reporting

  • BERIKUTNYA?

    Arsenal akan mengalihkan fokus ke putaran tiga Piala FA, di mana mereka dijadwalkan menjamu Manchester United di Emirates Stadium pada Minggu (12/1) malam WIB mendatang. Newcastle, sementara itu, menyambut tim League Two Bromley di St. James' Park di hari yang sama.

0