Agen manajer Liverpool Jurgen Klopp mengonfirmasi, kliennya itu tidak akan merapat ke Bayern Munich atau timnas Jerman sebagaimana desas-desus yang beredar belakangan ini.
Seperti diketahui, juru taktik kelahiran Jerman itu telah membuat pengumuman bahwa dirinya akan meninggalkan Anfield di pengujung musim nanti.
Sontak, nama Klopp pun dikaitkan dengan deretan klub besar Eropa, mulai dari Barcelona hingga Bayern yang juga akan ditinggalkan Thomas Tuchel di akhir musim. Demikian juga timnas Jerman yang masih terlihat belum selaras bersama Julian Naglesmann sehingga Klopp pun digadang-gadang bakal jadi suksesor.
Kendati demikian, sang agen bisa memastikan, Klopp tidak akan melatih tim mana pun pascakepergian dari Liverpool. Sikap apa yang akan diambil Klopp?