Liverpool FC v AFC Bournemouth - Premier LeagueGetty Images Sport

"Saya Percaya Bisa Rebut Ballon D'Or" - Keyakinan Trent Alexander-Arnold Di Tengah Isu Gabung Real Madrid

  • Trent pede rebut Ballon d'Or
  • Ingin jadi fullback pertama raih itu
  • Namanya terus dikaitkan dengan Madrid
  • APA YANG TERJADI?

    Trent Alexander-Arnold, fullback Liverpool, kemungkinan bakal angkat kaki dari Anfield di pengujung musim 2024/25 seiring kontrak dia di klub ini berakhir.

    Sejauh ini, namanya santer dihubungkan dengan Real Madrid. Di tengah spekulasi itu, Alexander-Arnold menyampaikan ambisi besarnya di level pribadi.

  • Iklan
  • APA KATA TRENT?

    "Menjuarai Piala Dunia bersama Inggris, itu akan luar biasa dan mengubah permainan," tutur Alexander-Arnold.

    "Tapi saya mau bilang, saya ingin menangkan Ballon d'Or karena saya yakin saya bisa," tegasnya.

  • INGIN JADI FULLBACK ISTIMEWA

    Ditegaskan Alexander-Arnold, dirinya ingin tercatat dalam buku sejarah sebagai satu-satunya bek sayap yang berhasil memenangkan Ballon d'Or.

    Untuk diketahui, ada beberapa bek yang pernah meraih penghargaan pribadi itu, dan bek terakhir yang memenangkannya adalah Fabio Cannavaro pada 2006, namun dalam kapasitasnya sebagai bek sentral. Sejauh ini, secara spesifik bek sayap atau fullback yang meraih Ballon d'Or belum pernah ada.

    "Saya ingin jadi bek sayap pertama yang memenangkannya. Mungkin orang-orang akan menilai saya halu, tapi saya yakin. Saya percaya saya bisa!" tandas fullback Inggris itu.

0