Kemenangan komprehensif Arsenal atas RC Lens 5-0 menghadirkan rekor mewah bagi skuad Mikel Arteta di Liga Champions. Sebagaimana diungkapkan Opta, kini The Gunners jadi tim Liga Primer Inggris pertama yang sukses memimpin hingga lima gol di babak pertama dalam satu laga liga Champions.
Ya, dengan kata lain, tak pernah ada dalam sejarahnya klub EPL mampu mencetak sampai gelontoran lima gol di babak pertama dalam pertandingan kasta teratas Eropa tersebut, dan Arsenal hari ini melakukannya!