Mikel Arteta Arsenal 2023-24Getty Images

Arsenal Juara EPL, Mikel Arteta Pecahkan Rekor Mentereng Jose Mourinho. Eiits, Cuma Ada Tapinya...

  • Arsenal kembali panaskan peluang juara EPL
  • Berkat kemenangan 3-1 atas Liverpool
  • Arteta punya kans pecahkan rekor Mou, tapi...
  • APA YANG TERJADI?

    Peluang Arsenal menjuarai Liga Primer Inggris musim ini kembali hidup seturut keberhasilan mereka membuat Liverpool terjengkang di lanjutan Liga Primer Inggris, Minggu (4/2) malam WIB.

    Gelontoran tiga gol dari Bukayo Saka, Gabriel Martinelli dan Leandro Trossard jadi pembeda bagi The Gunners di laga ini, dengan The Reds hanya bisa mencipta sebiji gol via aksi Luis Diaz.

    Berkat tambahan tiga poin ini, Meriam London sekarang hanya berjarak dua angka saja dari klub Merseyside selaku pemuncak klasemen setelah berlalu 23 pertandingan EPL sejauh ini.

    Itu artinya, persaingan memenangkan gelar Liga Primer kembali memanas.

  • Iklan
  • Jose Mourinho Chelsea Premier League trophyGetty

    POTENSI ARTETA JUARA & PECAH REKOR

    Bahkan, jika berbicara muluk, sebagaimana dibeberkan Squawka, manajer Arsenal Mikel Arteta memiliki peluang untuk memecahkan rekor mentereng manajer flamboyan Jose Mourinho sebagai pelatih termuda yang berhasil mengangkat trofi EPL jika mereka keluar sebagai juara di akhir musim.

    Kala itu, Mourinho mempersembahkan titel juara di musim debutnya di Liga Primer bersama Chelsea sebagai manajer termuda dalam sejarah liga.

    Arteta mungkin saja mengulangi prestasi fenomenal Mourinho itu selama Arsenal bisa mempertahankan performa konsisten mereka hingga pengujung musim 2023/24.

  • PROBABILITAS ARSENAL MENANGKAN EPL

    Hanya saja, Opta Season Simulation membuat sebuah perhitungan dan probabilitas. Menurut mereka, peluang Arteta mewujudkan Arsenal keluar sebagai kampiun EPL hanya menyentuh 5%.

    Dengan kata lain, mereka memprediksi, 95% sisanya Arsenal bakal berakhir seperti musim-musim sebelumnya: kencang di awal, getir di akhir.

    Hmmm... Setuju?

  • ENJOYED THIS STORY?

    Add GOAL.com as a preferred source on Google to see more of our reporting

0