FabregasDAZN

"Lagi Ikhtiar" - Klub Top Liga Inggris Mana Yang Akan Dilatih Cesc Fabregas?

  • Fabregas incar latih klub top Inggris
  • Tak sekedar klub top, tapi bermain di UCL
  • Saat ini fokus total membesarkan Como
  • APA YANG TERJADI?

    Mantan bintang Arsenal dan Barcelona Cesc Fabregas menegaskan, dirinya menyimpan ambisi untuk menjadi pelatih kepala klub top Liga Primer Inggris di masa depan.

    Saat ini, Fabregas sudah berada di trek yang tepat dengan menjadi asisten pelatih di klub Serie B Italia, Como.

    Saat ini, Fabregas terus mengasah kemampuannya meracik taktik dan dia merasa terhormat punya kesempatan menangani tim yang terus berkembang seperti Como di Italia.

  • Iklan
  • APA KATA FABREGAS?

    "Anda tidak akan pernah tahu bakal seperti apa masa depan," buka Fabregas kepada London Evening Standard.

    "Namun, saya ingin menjadi pelatih kepala. Sekarang ini, saya sedang ikhtiar ke arah sana," ungkap mantan gelandang timnas Spanyol tersebut.

    "Ini adalah ambisi 100 persen saya melatih klub top Liga Primer yang bermain di Liga Champions di masa depan," seru Fabregas.

  • BERJUANG BESARKAN COMO

    Namun untuk saat ini, Fabregas fokus penuh membawa Como menuai hasil-hasil terbaik di tengah musim berjalan. Fabregas menyatakan, dia sangat bahagia bisa merambah dunia manajerial di klub kasta kedua Italia itu.

    "Saat ini, perjalanan masih panjang. Saya baru saja memulai. Saya merasa terhormat berkat kesempatan yang como berikan pada saya. Saya sangat bahagia di sini," pungkas Fabregas.

0