Kai Havertz Bukayo Saka Arsenal 2023-24Getty Images

Statistik MENGERIKAN Para Pemain Arsenal Musim Ini: Bek, Gelandang, Striker, Semua NAFSU Bikin Gol+Assist!

  • Skuad Arsenal sangat produktif
  • Semua posisi terlibat langsung dalam mencetak G/A
  • Pimpin klasemen dengan unggul empat poin
  • APA YANG TERJADI?

    Kemenangan telak 3-0 Arsenal atas Bournemouth semakin memperlihatkan kegarangan para pemain The Gunners di seluruh posisi. Squawka merilis daftar sepuluh besar pemain Arsenal yang paling banyak terlibat langsung dalam gol+assist (G/A).

    Di posisi bek, ada Ben White yang telah mengukir 8 G/A, sementara itu Jakub Kiwior memiliki catatan 4 G/A. Untuk barisan tengah, pemain-pemain seperti Declan Rice dan Martin Odegaard masing-masing telah membuat 15 dan 16 G/A.

    Bagaimana dengan posisi ujung tombak? Simak daftar selengkapnya di bawah ini:

  • Iklan
  • EMPAT PEMAIN PALING GACOR ARSENAL SAAT INI

    Dari daftar sepuluh besar ini, empat pemain Arsenal bahkan berhasil mengoleksi 15+ partisipasi gol sepanjang kampanye musim ini, terbanyak dibanding seluruh tim Liga Primer Inggris mana pun.

    Bukayo Saka telah mengemas 25 partisipasi gol (16G/9A), Kai Havertz mencatatkan 18 keterlibatan gol (12G/6A).

    16 keterlibatan gol (8G/8A) sukses dihasilkan oleh kapten Martin Odegaard, adapun Declan Rice telah mengemas 15 partisipasi gol (7G/8A).

  • MOMENTUM JUARA

    Lebih dari itu, kontribusi masif yang merata dari para pemain Arsenal dibarengi dengan besarnya peluang mereka memenangkan titel Liga Primer musim ini menuju dua laga sisa, di mana mereka kini berjarak empat poin dari Manchester City, meski tim terakhir punya tabungan dua laga.

0