FBL-ENG-LCUP-ARSENAL-CRYSTAL PALACEAFP

Arsenal 3-2 Crystal Palace: Hat-Trick Hero! Gabriel Jesus Antar The Gunners Ke Semi-Final Piala Liga

  • Arsenal singkirkan Crystal Palace
  • Menang 3-2 berkat hat-trick Jesus
  • The Gunners ke semi-final Piala Liga
  • APA YANG TERJADI?

    Arsenal patut berterima kasih kepada Gabriel Jesus setelah hat-trick yang ia cetak mengantar kelolosan ke semi-final Piala Liga.

    Dihadapkan dengan Crystal Palace, Kamis (19/12) dini hari WIB tadi, The Gunners yang bermain di depan pendukungnya sendiri di Emirates Stadium harus tertinggal di babak pertama melalui Jean-Philippe Mateta (4').

    Jesus menyamakan skor untuk tuan rumah di menit ke-54, sebelum menutup harinya dengan hat-trick berkat penyelesaiannya di menit 73 dan 81.

    Jebolan akademi Arsenal Eddie Nketiah, yang masuk menggantikan Mateta, mencetak gol hiburan untuk tim tamu di lima menit jelang waktu normal berakhir namun itu sudah terlalu telat.

  • Iklan
  • GAMBARAN BESAR

    Kemenangan ini mendekatkan Arsenal dengan trofi Piala Liga, yang terakhir kali mereka menangkan pada 1993. Klub London utara itu memiliki peluang emas pada 2018 lalu, sebelum berakhir sebagai runner-up setelah kalah dari Manchester City. Kini Mikel Arteta dan anak asuhnya berusaha memutus tradisi buruk tersebut seusai mengamankan tiket ke semi-final.

  • FBL-ENG-LCUP-ARSENAL-CRYSTAL PALACEAFP

    TAHUKAH ANDA?

    Jesus mencetak lebih banyak gol untuk Arsenal hari ini (3) dibandingkan dengan jumlah gol yang ia cetak di semua pertandingan yang ia mainkan secara keseluruhan sebelum laga ini pada 2024 (2)

  • ENJOYED THIS STORY?

    Add GOAL.com as a preferred source on Google to see more of our reporting

  • BERIKUTNYA?

    Kedua tim akan kembali bertemu pada akhir pekan, dengan Crystal Palace mendapat kesempatan menjamu Arsenal di pekan ke-17 Liga Primer Inggris.

0