Bertanding di Marcantonio Bentegodi, Milan baru bisa memecah kebuntuan semenit sebelum interval lewat Theo Hernandez. Bek kiri Prancis tersebut dua kali gagal mengirimkan umpannya ke kotak penalti, namun bola rebound selalu kembali ke kakinya. Ia lalu memilih untuk menyelesaikannya sendiri dari sudut sempit.
Christian Pulisic menggandakan keunggulan anak asuh Stefano Pioli di menit ke-50, usai menceploskan bola rebound hasil tembakan Noah Okafor ke gawang kosong. Bintang Amerika Serikat itu sah mencetak gol empat laga berturut-turut.
Gialloblu sempat memperkecil skor menjadi 2-1 pada menit ke-64, namun asa comeback tuan rumah dikubur Samuel Chukwueze, yang pada menit ke-79 melepaskan tembakan voli dari sudut kotak penalti.