Di Sini, Chelsea Juaranya! Mane, Pogba, & 21 Transfer Paling Mengecewakan Musim 2022/23 Eropa

European disappointing signings GFXGOAL

Semakin banyak uang yang disuntikkan kepada sepakbola Eropa, klub-klub di dalamnya justru semakin ngawur dalam berbelanja. Musim 2022/23 ini khususnya, adalah salah satu tahun terburuk dalam hal kesuksesan para rekrutan baru seantero benua.

Tak perlu ditanya, klub-klub Liga Primer Inggris yang paling sembrono. Tetapi raksasa-raksasa dari Italia, Jerman, Spanyol, dan lain-lain juga tak kalah inkompeten di bursa transfer.

Tapi, membeli pemain kemahalan alias overpriced bukan satu-satunya dosa yang dilakukan klub-klub elite Eropa musim ini. Ya, mereka juga berdosa tak mengkaji strategi perekrutan mereka dengan serius, dan hanya asal membeli pemain berstatus bintang atau terlihat sedikit menjanjikan, yang pada akhirnya cuma menggendutkan skuad tanpa kontribusi nyata. Padahal terkadang penonton di rumah sekalipun bisa mengerti, bahwa tak semua pemain cocok untuk semua klub dengan berbagai gaya bermain mereka.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Di bawah, GOAL menilik 21 transfer flop paling mengecewakan di Eropa...