OLEH ADHE MAKAYASAIkuti di twitter
Penyerang Manchester UnitedZlatan Ibrahimovic menunjukkan perkembangan signifikan atas cedera ACL yang ia alami belum lama ini, dengan ia kini sudah bisa berlatih dan menendang bola.
Seperti diketahui, legenda Swedia itu mengalami cedera parah tersebut kala turun memperkuat Setan Merah di leg kedua babak delapan besar Liga Europa melawan Anderlecht, dan perkiraan semula menyebutnya akan menepi dari lapangan hijau setidaknya sampai akhir tahun.
SIMAK JUGA: Raiola: Ibrahimovic Jadi Incaran Banyak Klub
Jika orang biasa masih harus memakai kruk, Ibra justru sudah bisa berjalan dan memulai rehabilitasinya. Dan dalam video unggahannya di Instagram, terlihat pemain 35 tahun itu mulai berlatih memainkan bola di halaman belakang, dengan ia menyertakan caption yang berbunyi: “Sentuhannya takkan pernah hilang. Singa tidak memulihkan diri seperti manusia.”
Terlepas itu, masa depan Ibra masih menjadi tanda tanya seiring kontraknya di United akan berakhir pada bulan ini. Namun perkembangan terbaru mengisyaratkan bahwa mantan penyerang PSG itu bakal bertahan untuk setahun lainnya di Old Trafford.
Goal

