Gelandang Liverpool Georginio Wijnaldum bersiap untuk bergabung ke Barcelona di musim panas mendatang setelah menyepakati pra-kontrak dengan raksasa Catalans. Demikian diungkap The Times.
Pemain internasional Belanda itu telah mengabdi bagi The Reds empat setengah tahun, di mana dia telah mengumpulkan 22 gol dan 16 assist dalam total 228 penampilan.
Dia selalu tampil di setiap pertandingan liga musim ini. Namun dia tampaknya akan meninggalkan Anfield dengan status gratis dalam beberapa bulan lagi.
Kontrak Wijnaldum berakhir pada Juni mendatang dan mencuat laporan bahwa gelandang Belanda itu telah menyetujui pra-kontrak untuk merapat ke Barcelona di musim panas nanti.
Klub asuhan Jurgen Klopp ini gagal memperbarui kontrak sang pemain dan yang bersangkutan baru-baru ini tak sungkan menyuarakan keinginannya untuk angkat kaki dari Merseyside.
Bukan rahasia lagi jika sang pemain kerap kali mengungkapkan bahwa Blaugrana adalah klub impiannya. Wijnaldum disebut-sebut dalam perjalanan untuk reuni dengan mantan bosnya di timnas Belanda, Ronald Koeman.
Wijnaldum akan menjadi pembelian pertama Blaugrana di bawah kepemimpinan Joan Laporta, yang menjadi presiden untuk periode kedua di awal bulan ini.
Sementara, potensi kedatangan Wijnaldum ini mengindikasikan bahwa Koeman mendapatkan dukungan dari petinggi klub dan pekerjaannya hampir pasti aman untuk musim depan.
Wijnaldum, yang memiliki banderol harga £31,5 juta, telah memainkan 40 pertandingan bagi rakasa Merseyside di lintas ajang sepanjang musim ini.
Barcelona akan berkunjung ke markas Real Sociedad untuk memainkan bentrok lanjutan La Liga. Mereka bisa mereduksi jarak empat poin dengan Atletico Madrid bila memenangkan laga akhir pekan ini.




