Jay Rodriguez - SouthamptonGetty

West Bromwich Albion Upayakan Transfer Jay Rodriguez


OLEH    ADHE MAKAYASAIkuti di twitter

Klub Liga Primer Inggris, West Bromwich Albion, telah membuka perundingan dengan Southampton mengenai transfer penyerang Jay Rodriguez, demikian diklaim Sky Sports News.

Menurut laporan media tersebut, The Saints menuntut tebusan tak kurang dari £12 juta untuk pemain 27 tahun tersebut, yang kerap bermasalah dengan cedera berkepanjangan.

SIMAK JUGA: Jay Rodriguez Berharap Masuk Skuat Inggris

Rodriguez bahkan sempat melewatkan musim 2014/15 kemarin karena mengalami cedera ACL namun ia justru diberi kontrak baru ketika pulih pada Mei 2015.

Di musim yang baru berakhir kemarin, eks pemain Burnley ini mengemas lima gol dan dua assists dari 24 penampilannya untuk Southampton di Liga Primer.

Ia masih terikat kontrak di St. Mary’s sampai Juni 2019 mendatang.

Banner ID - EPL ManagerGoal
Iklan
0