Istri Sergio Romero melampiaskan kemarahannya ke Manchester United lewat Instagram setelah suaminya itu gagal mengamankan kepindahan ke Everton di tenggat transfer, Senin (5/10) kemarin.
Kiper internasional Argentina itu sejatinya berharap untuk meninggalkan United di hari terakhir tersebut, setelah posisinya semakin terpinggirkan pada musim ini.
Romero sendiri telah menjadi pelapis David de Gea dalam beberapa tahun belakangan, namun kepulangan Dean Henderson membuat runner-up Piala Dunia 2014 itu sekarang hanya berperan sebagai cadangan ketiga.
Eks AZ Alkmaar itu lantas dikaitkan dengan Everton, namun tidak ada kesepakatan yang dicapai hingga bursa transfer ditutup, selagi The Toffees kemudian meminjam kiper AS Roma Robin Olsen.
Meski begitu, Romero masih bisa pindah ke liga yang lebih rendah di Inggris mengingat bursa di sana masih terbuka, namun masalah utamanya adalah tidak ada yang sanggup memenuhi besaran gajinya.
Itu berarti Romero akan bertahan di United, sekalipun sang istri yang bernama Eliana Guercio mencak-mencak di media sosial dengan berharap suaminya bisa angkat kaki.
“Sergio Romero telah bekerja keras untuk klub ini. Trofi terakhir yang mereka menangkan, mereka mengangkatnya bersama dia. Dia membantu tim itu [mencapai] 4 final/semi-final, dan kemudian dia dipinggirkan di bangku cadangan bagai tidak berguna. Sekarang waktunya untuk mengembalikan kesempatan dan membiarkan dia pergi. BERI RESPEK SEDIKIT.”
Romero awalnya merapat ke United pada 2015, setelah bermain untuk klub seperti AS Monaco, Sampdordia dan AZ.
Dia hanya mencatatkan tujuh penampilan di Liga Primer untuk klub selama lima musim, namun secara keseluruhan telah bermain sebanyak 61 kali di semua kompetisi.
Romero tampil 23 kali di Liga Europa, dengan 12 di antaranya terjadi saat klub itu menjadi juara pada 2015/16.
Selama waktunya di United, Romero juga berhasil mengangkat Piala FA, Piala Liga dan Community Shield.
Tim Setan Merah untuk sementara menempati urutan ke-16 di tabel klasemen Liga Primer, setelah kalah dua kali di tiga pertandingan perdana pada musim 2020/21 ini.
Skuad United sekarang berpencar untuk menjalani jeda internasional bulan ini, dan mereka baru akan kembali bertanding dengan bertandang ke markas Newcastle United pada 17 Oktober mendatang.




