Eden HazardGetty

Yaya Toure Kisahkan Bagaimana Bokong Besar Eden Hazard Jadi Senjata Berbahaya

Legenda Manchester City Yaya Toure menyuarakan pendapatnya soal bokong besar Eden Hazard yang membuatnya jadi pemain berbahaya.

Hazard dikenal sebagai talenta menarik sejak masih di Lille, dengan ia kemudian bersinar terang di Liga Primer Inggris bersama Chelsea dan beberapa kali menghadapi Toure yang kala itu memperkuat City.

Toure mengakui pemain internasional Belgia itu sulit dihadapi lantaran selain punya keterampilan menggiring bola, sosok 30 tahun tersebut memiliki bokong besar yang digunakan untuk memblok upaya bek lawan dalam melakukan tekel.

“Itu hampir menjadi lelucon soal betapa besarnya bokong dia, namun itu sangat penting dengan cara dia bermain bola,” tulis Toure di The Athletic.

“Hazard begitu berbahaya bahwa ketika bola menghampirinya, dia mungkin punya waktu kurang dari lima detik sebelum lawan mendekat - saya kenal dia dari waktu saya di City, Anda selalu ingin membatasi dia dengan bola.

“Ketika bola sampai ke Hazard, dia langsung bisa merasakan lawan yang datang ke arahnya, jadi dia menunggu sampai momen terakhir dan menggunakan bokongnya itu untuk memblok mereka.

“Itu berguna untuk menjauhkan lawan - hampir seperti sebuah pukulan - dan kemudian, ketika dia sudah berhasil membuka celah antara dia dan bek lawan, dia akan langsung berlari menjauh dan mulai menyerang,” lanjut Toure.

“Pemain sayap lain menggunakan bokongnya dengan cara seperti itu, namun cara dia memanfaatkan bokong itu, tubuhnya dan panggulnya untuk melindungi bola ketika bek lawan datang mendekat, cara dia berbelok ke arah mana pun setelah impak… itu luar biasa.”

Kehebatan Hazard di Chelsea membuat Real Madrid tertarik merekrutnya, tapi karier si pemain lebih banyak dihabiskan di ruang perawatan.

Meski begitu, ia tetap dipanggil Belgia untuk Euro 2020 dan bermain penuh saat negaranya mengalahkan Finlandia dengan skor 2-0 di matchday ketiga babak grup pada awal pekan ini.

Iklan
0