Christian Eriksen Tottenham 2018-19Getty Images

Tottenham Hotspur Banderol Christian Eriksen £220 Juta?

Tottenham Hotspur dikabarkan membanderol Christian Eriksen dengan harga rekor transfer dunia sebesar £220 juta dengan tujuan untuk menghalangi minat dari Real Madrid.

Eriksen merupakan salah satu dari sejumlah pemain kunci Mauricio Pochettino yang belum berkomitmen jangka panjang untuk klub, meski kontrak sang playmaker saat ini akan berakhir pada musim panas 2020.

Saat ini, Tottenham sedang melakukan pembicaraan dengan Eriksen terkait kontrak barunya. Namun, Real Madrid disebut-sebut berusaha memanfaatkan kondisi itu untuk membujuk pemain berusia 34 tahun tersebut agar mau bergabung ke Santiago Bernabeu.

Pihak Los Blancos menganggap Eriksen, yang mencetak 58 gol dari 240 penampilan untuk Spurs di berbagai ajang kompetisi, sebagai pengganti yang ideal untuk Luka Modric, yang diyakini akan hengkang dari ibukota Spanyol.

Namun, seperti dilansir Marca, chairman Spurs Daniel Levy sudah menyampaikan pesan kepada Real Madrid kalau mereka harus membayar £220 juta untuk bisa mendapatkan Eriksen.

Hal itu dilakukan pihak Spurs dengan harapan Real Madrid berpikir dua kali untuk berusaha memboyong Eriksen.

Tottenham tampaknya tidak ingin menjual salah satu pemain utama mereka. Mereka berharap Eriksen akan mengikuti jejak Harry Kane, Dele Alli, dan Son Heung-min dengan meneken kontrak baru.

ARTIKEL TOP PEKAN INI I
1.Indra Sjafri Belajar Di Juventus
2.Carlo Ancelotti: Sampai Gagal Lolos Grup, Napoli Idiot!
3.Di Balik Kontroversi Pemulihan Cedera Suarez Dengan Sel Punca
4.Persija Siap Relakan Stefano Cugurra Ke Timnas Indonesia
5.Matthijs De Ligt & Transfer Mahal Potensial Ajax
Selengkapnya:
Daftar Artikel Terlaris Goal Indonesia
9306300dd07f62aeda29fa8444afd8ffa61ccd05
Iklan
0