Fikayo Tomori MilanGetty Images

Timnas Inggris Dinilai Keliru Tak Ajak Bek AC Milan Fikayo Tomori Di Euro 2020

Pilar AC Milan Ante Rebic terkejut melihat penggawa Chelsea yang saat ini dalam periode pinjaman di San Siro, Fikayo Tomori, tidak masuk dalam skuad final Inggris untuk ajang Euro 2020.

Tomori memang tak terpakai di Chelsea di paruh musim lalu. Dia kesulitan mendapatkan jam terbang secara reguler di Stamford Bridge.

Akan tetapi, sejak dia merapat ke Milan di bursa transfer musim dingin lalu, sang defender mampu tampil gemilang dan menjadi figur penting yang mengantar klub kembali tampil di Liga Champions musim depan.

Manajemen Rossoneri pun berencana untuk mengikatnya secara permanen selepas perhelatan Euro 2020.

Rebic mengaku kaget, nama Tomori tidak tercatat di skuad Gareth Southgate menghadapi turnamen elite antarnegara Eropa tersebut, yang mengalami penundaan setahun akibat pandemi virus corona dan baru akan dihelat di musim panas sekarang.

"Jujur saja, saya sedikit terkejut sebab dari pilihan bek tengah mereka, semuanya bisa dibilang memiliki karakteristik yang sama," tutur Rebic, menanggapi barisan belakang Inggris.

Rebic sendiri akan berhadapan dengan Inggris bersama timnas Kroasia di fase grup pada Minggu akhir pekan ini.

Dia sejatinya berharap bisa berjumpa dengan rekan setimnya Tomori. Namun, hal itu dipastikan tak bakal terjadi lantaran koleganya itu diabaikan manajer Southgate.

"Fik adalah pemain yang agresif dan cepat. Kami sering berbincang dan dia memang mengatakan bahwa dia tidak yakin akan mendapatkan panggilan timnas," sambung Rebic.

Rebic sekali lagi mengekpresikan rasa terkejutnya sekaligus sedikit kekecewaan: "Jadi, saya cukup terkejut!"

Iklan
0