Sami Khedira membuka kemungkinan untuk pindah ke Liga Primer Inggris, dan menegaskan dia tidak pernah putus kontak dengan Jose Mourinho dan Carlo Ancelotti.
Pemain internasional Jerman itu tampaknya akan hengkang dari Juventus lebih cepat, sebagiamana ia tidak lagi dipertimbangkan oleh klub Serie A tersebut.
Khedira tidak masalah dengan keputusan yang telah diambil pelatih baru Andrea Pirlo, menegaskan bahwa itu merupakan haknya sebagai juru taktik untuk memimpin tim ke arah mana pun yang diinginkan, tetapi keinginan pribadinya adalah untuk kembali ke lapangan.
Gelandang berusia 33 tahun itu telah dikaitkan dengan kepindahan ke Everton dan Tottenham Hotspur, setelah sempat bekerja di bawah pelatih Toffees saat ini Ancelotti dan manajer Spurs Mourinho di awal kariernya, dan dia mengatakan pembicaraan telah dilakukan.
Liga Primer adalah opsi yang menarik bagi sang gelandang, dan berharap Juve dapat membantu agar ia bisa cepat keluar dari Turin.
"Jika ada kesempatan untuk pindah ke Liga Primer, itu adalah opsi,” kata Khedira kepada ZDF.
Mengomentari hubungannya dengan Mourinho dan Ancelotti, Khedira mengatakan komunikasi dengan mereka tetap jalan.
“Ada pembicaraan dan bertukar pesan,” kata Khedira ketika ditanya apakah dia telah berbicara dengan Mourinho dan Ancelotti. “Kami tidak pernah putus kontak setelah waktu kami bersama di Real Madrid.”
Khedira sendiri telah memberikan servis yang luar biasa selama lima tahun kepada Juventus, dan dia tetap berkomitmen untuk membantu klub.
Dia tidak ingin ‘pengasingannya’ merusak hubungannya dengan klub dan suporter, dan mengklaim belum ada pembicaraan tentang pemutusan kontraknya.
"Jika Anda tidak bisa membantu di lapangan dalam permainan, Anda bisa melakukannya dalam latihan dan di luar lapangan," kata Khedira. "Ketika saya pergi, saya ingin Juve dan fans mereka mengingat saya sebagai pemain hebat.
“Tidak ada tawaran untuk memutuskan kontrak. Tidak ada pembicaraan tentang masalah keuangan."
Khedira terakhir kali mewakili Jerman pada 2018, menjadi salah satu pemain yang tampil mengecewakan di Piala Dunia - di mana mereka tersingkir di babak penyisihan grup di Rusia.
Der Panzer menjadi fokus selama jeda internasional kemarin seturut pembantaian di tangan Spanyol.
Ditanya oleh ZDF apakah dia berkeinginan untuk kembali ke tim nasional, Khedira menjawab: "[Prioritas utama adalah] kembali ke lapangan bersama klub, kemudian itu selalu menjadi tujuan saya untuk berjuang meraih yang tertinggi. Itu dan akan tetap menjadi tim nasional."


