Tammy Abraham, Roma 2021-22Getty

Keren! Tammy Abraham Kini Sejajar Duo Legenda AS Roma Gabriel Batistuta & Vincenzo Montella

Tammy Abraham sedang terbang tinggi! Bukan hanya karena golnya yang mengantar AS Roma melaju ke perempat-final Liga Konferensi Europa, tapi juga dia berhasil menyamai rekor legenda Giallorossi Gabriel Batistuta dan Vincenzo Montella!

Klub ibu kota Italia itu sempat dalam keadaan tertinggal 1-0 dari Vitesse di Olimpico Stadio, membuat agregat jadi 1-1.

Namun, di pengujung pertandingan, penyerang berbakat Inggris tersebut berhasil mencetak gol yang menyamakan kedudukan, berarti pasukan Jose Mourinho memenangkan laga dengan agregat 2-1.

Selepas laga, Abraham tercatat telah mengukir 21 gol di berbagai kompetisi resmi di musim perdananya berseragam Roma, menyamai catatan spesial yang pernah dilakukan duo legenda Batistuta dan Montella.

Abraham Batistuta Montella RomaGoal

"Saya melihat semuanya di Instagram saya setiap hari! Satu-satunya target saya ketika saya datang adalah mencetak gol dan membantu tim. Saya harap, bisa mencetak gol lebih banyak lagi," kata Abraham seusai pertandingan.

"Tidak ada yang lebih baik dibanding mencetak gol dan melihat bagaimana reaksi fans," tegasnya.

"Kemenangan ini penting bagi kami dan juga buat fans. Itu memang bukan penampilan terbaik kami, akan tetapi kami berhasil mencetak gol dan akhirnya melaju [ke delapan besar]," imbuhnya.

Terkait siapa lawan yang ingin dihadapi di babak perempat-final, Abraham mengaku cukup tertarik bila terundi dengan lawan dari Liga Primer Inggris semisal Leicester City.

"Siapa pun lawan yang kami hadapi, kami harus siap. Leicester? Kenapa tidak tim dari Liga Primer Inggris? Para pemain dan saya akan menonton undian esok," tandasnya.

Iklan

ENJOYED THIS STORY?

Add GOAL.com as a preferred source on Google to see more of our reporting

0