OLEH HAPPY SUSANTOMantan kapten Inggris, Steven Gerrard, menyampaikan ucapan selamat kepada suksesornya, Wayne Rooney, setelah striker Manchester United itu menjadi pencetak gol terbanyak untuk The Three Lions sepanjang sejarah.
Rooney melewati rekor Sir Bobby Charlton dengan mencetak 50 gol saat timnas Inggris meraih kemenangan 2-0 atas Swiss di kualifikasi Euro 2016 di Wembley, Rabu (9/9) dinihari WIB. Ia berpeluang menambah golnya di dua pertandingan terakhir masa kualifikasi pada bulan depan.
Gerrard memuji capaian yang ditorehkan Rooney dan ia menyebut sang striker sebagai pemain yang top.
Di akun Istagram-nya, Gerrard menuliskan: "Selamat untuk @waynerooney. Capaian luar biasa. Pemain top."
Gerrard, yang sudah pensiun dari sepakbola internasional pada 2014, kini bermain untuk Los Angeles Galaxy.
