Harry Wilson Southampton Bournemouth 09/20/19

Laporan Pertandingan: Southampton vs Bournemouth

Bournemouth menembus posisi tiga besar klasemen sementara Liga Primer Inggris berkat kemenangan meyakinkan, 3-1, atas Southampton.

Terasa spesial karena raihan tiga poin ini diraih di St Mary's Stadium, kandang The Saints

Hasil ini membuat Bournemouth memiliki poin yang sama dengan Manchester City yang berada di peringkat kedua, yakni sepuluh angka. Ada pun Southampton menduduki posisi ke-11 dengan tetap memiliki poin tujuh.

Skuad Eddie Howe sudah memperlihatkan gelagat agresif sejak awal-awal laga. Di menit kesepuluh, tim tamu mampu membuka skor lewat aksi Nathan Ake, menyelesaikan umpan Diego Rico.

Harry Wilson Southampton Bournemouth 09/20/19

Dalam posisi unggul, Bournemouth bermain semakin percaya diri. Publik tuan rumah kembali dibungkam di menit ke-35 ketika kerja sama antara Harry Wilson dan Philip Billing berakhir gol bagi nama pertama.

Babak pertama ditutup dengan keunggulan ganda Bournemouth.

Selepas jeda, Southampton coba menemukan momentumnya. Di menit ke-53, tuan rumah mendapatkan penalti dan James Ward-Prowse yang maju sebagai eksekutor menunaikan tugasnya dengan sempurna.

Alih-alih menyamakan skor, Southampton justru kebobolan di masa injury-time melalui aksi Callum Wilson, mengoptimalkan sodoran Aaron Ramsdale. Skor akhir laga 3-1.

Iklan

ENJOYED THIS STORY?

Add GOAL.com as a preferred source on Google to see more of our reporting

0