OLEH ADHE MAKAYASAIkuti di twitter
Posisi Slaven Bilic sebagai manajer West Ham United kini tengah dikaji oleh petinggi klub menyusul kekalahan ketiga yang dialami The Hammers di musim Liga Primer Inggris 2017/18. Terakhir, klub asal London itu kembali harus mengakui keunggulan lawan dengan kalah 3-0 dari Newcastle United di matchday ketiga yang digelar pada Sabtu (26/8) malam WIB.
Kekalahan dari The Magpies semalam menjadi penegas akan performa buruk West Ham di awal musim. Sebelum ini, mereka menelan kekalahan 4-0 dari Manchester United di matchday pembuka dan dipermalukan Southampton 3-2 di pekan berikutnya.
Tiga kekalahan dari tiga pertandingan tersebut membuat Bilic di ambang pemecatan, dengan Sky Sports News menyebut petinggi klub kini tengah meninjau posisinya. Selain itu, disebutkan pula bahwa West Ham kepincut untuk mengangkat manajer Newcastle Rafa Benitez sebagai juru taktik seandainya Bilic benar-benar dilengserkan.
REVIEW Liga Primer Inggris: Newcastle United Bangkit, Crystal Palace Makin Merana
Lebih jauh, media Inggris tersebut mengklaim bahwa “belum ada keputusan yang diambil” mengenai masa depan Bilic, namun “akan ada keputusan dalam beberapa hari ke depan”.




Adapun di pertandingan yang digelar di St. James’ Park semalam, West Ham mendapatkan kekalahannya setelah Newcastle memberondong gawang Joe Hart dengan tiga gol lewat lesakan Joselu, Ciaran Clark dan Aleksandar Mitrovic.
Kekalahan itu membuat West Ham terpuruk di dasar klasemen dengan belum meraih poin, sementara mereka memiliki defisit gol minus delapan.
