Awal 2022 berjalan cukup baik untuk Barcelona setelah mereka mengamankan kemenangan 1-0 atas tuan rumah Mallorca, Senin (3/1) dini hari WIB tadi.
Dalam lanjutan LaLiga pekan ke-19 yang digelar di Visit Mallorca Estadi semalam, Barca arahan pelatih Xavi turun dengan kekuatan muda, termasuk penyerang berusia 17 tahun bernama Ilias Akhomach dan gelandang 19 tahun Nico Gonzalez.
Opta mencatat starting XIBlaugrana di pertandingan ini memiliki rata-rata usia 24 tahun dan 201 hari, dan itu merupakan skuad termuda ketiga mereka di LaLiga sejak 2005/06 setelah melawan Huesca pada April 2019 (24 tahun & 133 hari) serta di Celta Vigo pada Mei 2019 (24 tahun & 165 hari).
Tim tamu memiliki peluang untuk unggul di menit ke-28, namun sepakan Luuk de Jong masih menerpa tiang kanan. Dan hanya semenit berselang, upaya penyerang internasional Belanda itu kembali digagalkan mistar sebagaimana sepakan setengah guntingnya memanfaatkan umpan silang belum berhasil masuk gawang.
Dengan begitu De Jong adalah pemain Barca pertama selain Lionel Messi yang tendangannya mengenai tiang di dua kesempatan dalam satu pertandingan LaLiga sejak 16 Agustus 2019 (Rafinha di San Mames).
Satu menit jelang turun minum, De Jong membalas kegagalannya dengan menanduk kiriman umpan Oscar Mingueza dari sektor kanan, untuk sekaligus menaklukkan kiper Manolo Reina.
Adapun sembilan dari 12 gol De Jong dicetak di laga tandang (75 persen), menjadi catatan terbaik di antara pemain yang setidaknya menjaringkan enam gol di kompetisi ini sejak 2019/20 (selevel dengan Anthony Lozano, 6/8).
Di babak kedua, Mallorca selaku tuan rumah mencoba menyamakan angka dan mereka melakukan berbagai upaya namun semuanya bisa dimentahkan oleh Marc-Andre ter Stegen yang tampil kokoh di bawah mistar.
Hingga wasit meniupkan peluit panjang, tak ada gol lainnya yang tercipta dan kemenangan berhak menjadi milik Blaugrana, yang kini naik ke urutan lima dengan koleksi 31 poin dari 19 pertandingang yang telah dimainkan.
Sebaliknya, kekalahan membuat Mallorca tak beranjak dari posisi ke-15 lantaran baru merangkum 20 angka.




