Mantan bek Manchester United Mikael Silvestre menyatakan, mengakhiri musim 2021/22 di posisi enam besar akan menjadi prestasi terbaik bagi Arsenal, yang tak lain juga merupakan tim yang pernah diperkuatnya.
Dengan para rival di Liga Primer Inggris macam Man United, Man City dan Chelsea sibuk berbelanja besar di bursa transfer musim panas ini, Silvestre berpikir, akan sulit bagi pasukan Mikel Arteta bersaing di papan atas.
Musim lalu, The Gunners finis di peringkat kedelapan, sehingga gagal mengamankan satu tempat di kancah Eropa periode 2021/22.
Ambisi skuad Arteta musim ini adalah kembali bermain di kompetisi elite antarklub terbaik Eropa. Silvestre pun melihat, Arsenal bisa mewujudkan itu setidaknya untuk tampil di Liga Europa musim depan.
"Ketika tim seperti Arsenal melihat tim-tim besar menghabiskan banyak uang dan mendatangkan pemain-pemain berkualitas, itu akan membuat mereka sedikit khawatir," tutur Silvestre kepada MyBettingSites.
"Mereka sudah memiliki tugas berat agar meningatkan performa dari musim lalu dan menutup gap [dengan para rival di Liga Primer Inggris]," lanjut mantan pemain timnas Prancis tersebut.
"Akan tetapi, tugas semacam ini akan semakin berat bagi Mikel Arteta dan timnya untuk bisa menembus posisi enam besar di musim ini," ulas Silvestre.
Ketimbang memikirkan target lain, Silvestre mengajak Arsenal untuk realistis. Menurutnya, bisa finis di peringkat keenam klasemen akhir Liga Primer sudah jadi pencapaian terbaik buat The Gunners saat ini.
"Itu [finis di posisi keenam] akan jadi target terbaik mereka musim ini, berusaha menembus posisi enam besar," pungkas Silvestre.
Setelah membuka laga Liga Primer dengan kekalahan 2-0 dari tim promosi Brentford, Arsenal sudah harus berjumpa lawan kuat, Chelsea, di matchday 2 Liga Primer, Minggu akhir pekan ini.




