OLEH ADHE MAKAYASAIkuti di twitter
Gelandang Borussia DortmundShinji Kagawa optimistis bisa fit untuk awal musim Bundesliga setelah mengalami cedera dislokasi bahu pada jeda internasional bulan ini.
Kagawa, 28 tahun, mendapati cedera tersebut di bahu kirinya saat turun memperkuat Jepang di laga melawan Suriah pada 7 Juni kemarin, dengan negaranya hanya mampu bermain imbang 1-1 di pertandingan tersebut.
SIMAK JUGA: Borussia Dortmund Akan Tawarkan Kontrak Baru Untuk Shinji Kagawa
Mantan pemain Manchester United itu diprediksi bisa disertakan untuk lawatan Dortmund ke Asia pada Juli mendatang, namun ia kini fokus untuk memulihkan kondisinya terlebih dahulu.
“Saya ingin memulihkan diri dengan benar,” kata Kagawa dikutip dari laman resmi Bundesliga. “Namun ini [cedera bahu] bukan masalah untuk musim depan.”
Adapun Dortmund akan memulai musim dengan menghadapi juara Bundesliga Bayern Munich di ajang Piala Super Jerman pada 5 Agustus mendatang, sebelum kemudian bertandang ke markas tim amatir Rielasingen di DFB-Pokal.


