Liverpool mempertahankan rekor kemenangan 100 persen di babak grup Liga Champions 2021/22, dengan terkini mengalahkan tuan rumah Atletico Madrid lewat skor 3-2, Rabu (20/10) dini hari WIB tadi.
Pasukan Jurgen Klopp berkunjung ke Wanda Metropolitano setelah memetik enam poin dari dua pertandingan pertamanya, seturut kemenangan 3-2 atas AC Milan dan 5-1 kala jumpa FC Porto.
Menghadapi Atletico di matchday ketiga babak grup semalam, Liverpool unggul cepat di menit kedelapan berkat sepakan kaki kiri Mohamed Salah dari luar kotak penalti.
Dengan gol pembukanya itu, Salah kini menjadi pemain pertama dalam sejarah klub yang berhasil menjaringkan bola di sembilan penampilan beruntunnya untuk The Reds di semua kompetisi.
Gawang Jan Oblak kembali bergetar lima menit berselang, kali ini melalui sepakan keras kaki kanan yang dilayangkan gelandang Naby Keita.
Tertinggal dua gol, Atletico balas menekan dan mulai mengejar di menit ke-20 setelah Antoine Griezmann meneruskan sepakan Koke ke gawang Alisson yang mati langkah.
Griezmann kembali mencatatkan namanya di papan skor 14 menit setelah gol pertamanya berkat gerak cepatnya saat menerima umpan Joao Felix.
Urung jadi pahlawan, bintang internasional Prancis itu malah dikartu merah di awal babak kedua dan ia merupakan pemain pertama dalam sejarah kompetisi ini yang mampu mencetak dua gol namun juga diusir dari lapangan.
Tim tamu yang unggul satu pemain akhirnya mengembalikan keunggulannya lewat penalti dingin Salah di menit ke-78. Penyerang internasional Mesir itu sekarang memiliki catatan sukses 18 penalti dari 20 yang diambil di semua kompetisi, menjadikan rasionya tembus angka 90 persen.
Adapun ini merupakan kemenangan pertama Liverpool atas Atletico di ajang Liga Champions (D2 L2), sekaligus mengakhiri lima laga tanpa kemenangan saat bertandang ke Spanyol di kompetisi ini (D1 L4).
Liverpool nyaman di puncak klasemen Grup B dengan perolehan sembilan poin, sementara Atletico tertahan di urutan kedua lantaran baru mengoleksi empat angka.




