Klub Brasil Sao Paulo turut meramaikan pengejaran penyerang bebas agen Diego Costa, yang sebelum ini telah menolak pendekatan dari sebuah tim Arab Saudi.
Mengutip dari Sky Sports News, Costa beberapa waktu lalu sempat menjalin kontak untuk pindah ke Palmeiras, dan sekarang rival lokal mereka yakni Sao Paulo tak ketinggalan memburunya dalam beberapa pekan terakhir ini.
Pembicaraan dengan Palmeiras juga ‘diganggu’ oleh ketertarikan yang ditunjukkan Al Nassr, yang diklaim mengajukan tawaran untuk eks Atletico Madrid ini di angka £5,2 juta sampai musim panas 2022.
Costa, yang pernah berkarier di Inggris bersama Chelsea, kabarnya menginginkan £6,9 juta dengan durasi waktu yang sama, namun Al Nassr memilih mundur setelah mengetahui angka yang diajukan.
Sementara itu, Sky Sports News mengklaim bahwa Palmeiras telah melayangkan penawaran gaji di angka £2,6 juta per tahun setelah pajak, dan Costa sampai saat ini diketahui masih berada di Brasil.
Meski begitu, pelatih Palmeiras Abel Ferreira beberapa waktu lalu telah membantah laporan yang menyebut klubnya tengah bernegosiasi dengan Costa.
GettyPalmeiras sendiri merupakan klub yang digemari Costa saat masih kecil di Brasil dan ia disebut-sebut ingin menuntaskan karier profesionalnya di negara kelahirannya tersebut.
Adapun sejak meninggalkan Atletico pada akhir tahun kemarin, penyerang berusia 32 tahun itu sempat pula mengadakan pembicaraan transfer dengan klub-klub di Turki, dan Qatar, selagi raksasa Italia Juventus membantah pendekatan padanya.
Performa Costa di Atletico memang kurang maksimal sejak kembali dari Chelsea pada 2018 lantaran terganggu masalah kebugaran.
Akibatnya, torehan golnya merosot drastis dalam periode keduanya bersama Los Rojiblancos, dengan hanya mencetak 19 gol dari 81 laga. Bandingkan dengan gelontoran 64 gol dari 135 laga di periode pertamanya.
Di musim 2020/21, Costa baru mengemas dua gol dari tujuh laga, dengan gol terakhirnya untuk Atletico hadir dari titik putih saat menang 3-1 atas Elche pada 19 Desember lalu.
Setelah kepergian Costa, pelatih Diego Simeone telah mendapatkan penggantinya dengan meminjam juru gedor Olympique Lyon Moussa Dembele, namun ia hanya dijadikan pelapis Luis Suarez.
Atletico saat ini memuncaki klasemen La Liga Spanyol dengan unggul tiga poin di depan rival sekota Real Madrid, yang telah memainkan satu pertandingan lebih banyak.




