GFX Ronaldo Nazário e CruzeiroGetty/Goal

Terungkap, Ronaldo Kalahkan Owner Liverpool FSG Untuk Akuisisi Cruzeiro

Dalam proses akuisisi Cruzeiro, rupanya legenda besar Brasil Ronaldo sukses mengalahkan pemilik Liverpool, FSG.

Media-media di Amerika Selatan mengklaim, FSG telah mengajukan proposal untuk membeli klub tersebut setelah menjadi yang pertama di Brasil untuk beralih dari entitas non-profit ke entitas korporat.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Namun, konsorsium yang berbasis di Boston ini dilaporkan gagal mencapai kesepakatan dengan Cruzeiro, dengan jawara Piala Dunia 1994 dan 2002 itu lantas bisa maju dengan leluasa.

Ronaldo, yang merupakan pemilik klub La Liga Spanyol Real Valladolid, kembali melebarkan sayap bisnisnya sebagai owner klub sepakbola dengan membeli Cruzeiro, yang merupakan mantan klub sang legenda.

"Saya sangat senang menuntaskan kesepakatan ini," tutur Ronaldo.

"Ada banyak hal yang saya harus berikan kembali pada Cruzeiro dan saya ingin mengangkat kembali klub ini ke tempat di mana layaknya mereka," tegas Ronaldo.

"Kami memiliki segudang pekerjaan yang berada di hadapan kami," lanjutnya.

"Saya bertanya kepada fans untuk terhubung kembali dengan klub ini, pergi ke stadion, karena kami akan memerlukan banyak kekuatan dan persatuan," seru mantan superstar Inter Milan dan Real Madrid tersebut.

"Kami memiliki banyak PR dan ambisi untuk membuat Cruzeiro kembali menjadi hebat. Tidak ada yang perlu kami rayakan sekarang ini, namun kami punya banyak ambisi," pungkas Ronaldo.

Iklan