Romelu Lukaku Chelseachelseafc.com

Romelu Lukaku, Jaminan Chelsea Juara Liga Primer Inggris 2021/22

Legenda Chelsea Joe Cole menilai, klub kesayangannya ini telah mengubah status mereka menjadi penantang gelar juara Liga Primer Inggris setelah berhasil mengamankan tanda tangan superstar Inter Milan Romelu Lukaku.

Mesin gol Nerazzurri itu hijrah ke Stamford Bridge dengan mahar transfer yang tak main-main. Chelsea mengeluarkan hingga £98 juta demi bisa memulangkan bekas pemainnya itu.

Kepada The Sun, Cole menyampaikan rasa optimismenya melihat skuad Thomas Tuchel yang kini diperkuat penyerang sekelas Lukaku.

"Saya kira, itu mengubah mereka menjadi sejajar dengan Manchester City, terutama jika City tidak melakukan apa-apa lagi," kata Cole.

"Saya melihat ke skuad Chelsea yang sekarang, dan saya tidak melihat adanya kelemahan," jelasnya.

"Jika Anda melihat musim lalu, meninjaunya secara kasar, sekalipun mereka berhasil menjuarai Liga Champions, topskor mereka mengakhiri musim dengan torehan tujuh gol," lanjutnya.

"Jadi, ini adalah bukti bahwa mereka perlu pencetak gol dan Lukaku adalah seorang pencetak gol. Bukan hanya itu, akan tetapi dia adalah titik konsentrasi yang lengkap dari sebuah serangan," ulas Cole.

"Chelsea memiliki banyak pemain yang bisa bermain di sekitar Lukaku. Mereka sekarang benar-benar jadi pesaing serius," tandas sang legenda.

Cole juga mencermati perkembangan Lukaku, dari periode pertama dia di Stamford Bridge, hingga kembali ke pangkuan Chelsea untuk bersiap mengarungi musim 2021/22.

"Dia benar-benar telah dewasa sebagai pemain. Dia telah menjadi dirinya sendiri. Sejak dia meninggalkan Chelsea, dia mencetak banyak gol di mana pun tim yang diperkuatnya," imbuhnya.

"Dia menjadi pemain besar bagi Belgia. Dia memenangkan berbagai trofi dan dia sekarang tidak hanya seorang jawara, tapi seorang pemimpin," katanya lagi.

"Ketika dia berada di Chelsea, dia adalah pewaris tahta Didier Drogba dan sekarang dia telah tumbuh menjadi itu," pungkas Cole.

Iklan

ENJOYED THIS STORY?

Add GOAL.com as a preferred source on Google to see more of our reporting

0