Barcelona masih terlalu tangguh untuk Real Sociedad setelah mencukur mereka dengan skor telak 4-1 di pekan kedua LaLiga, Senin (22/8) dini hari WIB tadi.
Di pertandingan yang digelar di Stadion Reale Arena semalam, penyerang Robert Lewandowski dan pemain pengganti Ansu Fati tampil gemilang untuk membungkus tiga poin perdana Blaugrana di musim baru 2022/23.
Lewandowski membuka papan skor berkat golnya di detik ke-46 memanfaatkan assist Alex Balde, namun itu bisa disamakan oleh Alexander Isak lima menit berselang.
Barca kembali unggul di babak kedua tepatnya menit ke-66, setelah Ousmane Dembele menyepak bola kiriman backheel Fati, dan dua menit kemudian jebolan akademi La Masia itu memberi assist untuk memudahkan Lewandowski menandai harinya dengan brace.
Tak mau ketinggalan, Fati ikut mencatatkan namanya di papan skor di 11 menit jelang bubaran untuk sekaligus mengantar Barca pada kemenangan pertamanya.
Catatan Menarik Dari Pertandingan
Getty ImagesGol Lewandowski pada detik ke-46 menjadi yang tercepat buat Barcelona di LaLiga sejak Andres Iniesta membobol gawang Recreativo Huelva di detik ke-43 pada 2009.
Itu juga menjadi gol tandang tercepat di kompetisi ini sejak Javier Saviola vs Real Valladolid pada 2004 di detik ke-30.
Selain itu, gol bintang internasional Polandia itu adalah yang tercepat dari 313 gol yang ia lesakkan di Bundesliga dan LaLiga.
Berikutnya Bagi Barca
Berkat kemenangan ini, pasukan Xavi naik ke urutan kelima setelah mengoleksi empat poin dari dua pertandingan.
Mereka akan melakoni uji coba pada Kamis (25/8) dini hari WIB mendatang melawan Manchester City, sebelum kembali fokus ke LaLiga untuk menjamu Valldolid pada Senin (29/8) dini hari WIB.
Setelah itu, tim asal Camp Nou itu bakal menjalani dua laga tandang dengan berkunjung ke markas Sevilla (4/9) dan Cadiz (10/9).




