Robbie Brady meminta Republik Irlandia untuk fokus dan mewaspadai Belgia dalam lanjutan babak grup Euro 2016, Sabtu (18/6) malam WIB.
Belgia yang kalah di pertandingan pembuka melawan Italia mau tidak mau membutuhkan poin penuh untuk menjaga asa lolos ke putaran berikutnya, dan hal yang sama berlaku untuk Irlandia, yang hanya bermain imbang kontra Swedia di laga perdana.
Mengetahui arti penting pertandingan nanti, Brady mengatakan: “Kami tahu mereka [Belgia] adalah tim papan atas dan mereka akan sangat siap untuk duel ini,” ujarnya di Sky Sports News. “Mereka pasti menargetkan kemenangan, sama halnya seperti kami.
“Saya tidak tahu apa yang akan mereka rasakan, jika boleh jujur, namun kami akan melakukan bagian kami untuk bersiap menghadapi mereka dan mudah-mudahan pertandingan nanti akan berjalan bagus.”
