Toyota - New RadiantAFC

REVIEW Piala AFC: New Radiant SC Sukses Kejutkan Bengaluru FC

Tatkala wilayah tenggara dan barat sudah merampungkan babak fase grup, piala AFC Grup D (Asia Tengah), Grup E (Asia Selatan) dan Grup I (Asia Timur) baru jalani matchday keempat babak grup, pada Senin (21/4) hingga Kamis (26/4).

Mari kita mulai dari Grup D di mana runner-up turnamen musim lalu, FC Istiklol, berhasil meraih kemenangan dramatis 3-2 di markas FC Alay. Dilshod Vasiev jadi pahlawan dengan gol kemenangannya di masa injury time. Wakil Tajikistan itu pun hanya butuh satu poin lagi untuk lolos ke babak gugur.

Pada duel lainnya Altyn Asyr memperbesar kans lolos usai menekuk FC Ahal lewat skor tipis 1-0, berkat gol semata wayang Serdar Geldiyew. Wakil Turkmenistan itu butuh satu kemenangan lagi buat pastikan kelolosan.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Kejutan lantas tersaji di Grup E tatkala wakil Maladewa, New Radiant SC, berhasil menang 2-0 atas favorit juara sekaligus semi-finalis musim lalu, Bengaluru FC. Kemenangan yang membuat mereka puncaki klasemen sementara, dengan koleksi sembilan poin unggul had to head dari Bengaluru.

Sementara itu Abahani Limited Dhaka harus puas dengan hasil imbang 1-1 kala menjamu Aizawl. Wakil Bangladesh itu pun diwajibkan menang di dua laga sisa sembari berharap New Radiant atau Bengaluru terpeleset, untuk bisa lolos.

Terakhir di Grup I, kampiun Korea Utara, April 25, pastikan kelolosan setelah meraih kemenangan tandang 2-0 di markas Benfica Makau. Mereka sempurna dengan petik 12 poin dari empat matchday yang sudah dihelat.

Di lain partai, Hang Yuen dipastikan tersingkir setelah kalah tipis 1-0 dari Hwaebul SC di Taiwan. Hwaebul pun memperbesar kans-nya untuk lolos, lewat raihan enam poin setara Benfica Makau di pos runner-up.

 

A post shared by Goal Indonesia (@goalcomindonesia) on

Iklan