Swedia lolos ke putaran final Euro 2020 mendampingi Spanyol di Grup F setelah meraih kemenangan 2-0 atas Rumania berkat aksi-dari Berg dan Quaison di babak pertama.
Swedia mengoleksi 18 poin dan menduduki urutan kedua dari sembilan pertandingan. Namun, perolehan mereka sudah tak bisa lagi dikejar di laga pamungkas nanti. Ada pun Rumania menempati urutan ketiga dan dipastikan gagal tampil di Euro 2020.
Masih di grup yang sama, Norwegia meraih kemenangan besar, 4-0, atas Kepulauan Faroe. Namun raihan positif ini tidak cukup untuk mengantarkan sang pemenang tampil di putaran final. Reginiuessen membuka gol sebelum Fossume menggandakan di babak pertama. Di paruh kedua, Sorloth mencetak sepasang gol untuk menyempurnakan pesta gol.
Norwegia kini mengoleksi 14 poin, tetapi perolehan ini tidak cukup untuk mengakhiri fase grup sebagai runner-up. Ada pun Kepulauan Faroe di urutan kelima dengan koleksi tiga poin.
Beralih ke Grup D, Denmark juga berpesta gol kala menjamu Gibraltar. Unggul satu bola di babak pertama lewat aksi Skov, di babak kedua Denmark menggila dengan berondongan lima golnya melalui manuver dari Gytkjaer, Braithwaite, Skov dan dwigol Eriksen.
Kemenangan ini membuat Denmark kukuh di puncak klasemen, namun kelolosan mereka akan ditentukan di partai pamungkas. Ada pun Gibraltar dipastikan finis sebagai juru kunci dengan sampai saat ini masih nirpoin.
Sementara itu laga antara Swiss dan Georgia di grup yang sama berakhir kemenangan hemat, 1-0, bagi tim pertama berkat gol tunggal Itten.
Swiss menempel ketat Denmark di posisi dua teratas dengan kedua tim hanya terpisah satu poin dan kelolosan akan dipertaruhkan di pertandingan terakhir grup. Ada pun Georgia harus puas gagal tampil di putaran final.
Di Grup J, dua pertandingan yaitu Armenia versus Yunani dan Finlandia bentrok Liechtenstein sudah tak memiliki kepentingan apa pun bagi setiap tim. Kecuali Finlandia, tiga tim ini sudah dipastikan tersingkir.
Armenia-Yunani berakhir 1-0 untuk kemenangan tim terakhir. Sementara Finlandia-Liechtenstein berkesudahan positif, 3-0, bagi tim pertama.
