VALERE GERMAIN | MonacoGetty

RESMI: Valere Germain Gabung Olympique Marseille


OLEH    ADHE MAKAYASAIkuti di twitter

Klub Ligue 1 Prancis, Olympique Marseille, menambah kekuatannya dengan mendatangkan penyerang AS MonacoValere Germain.

Germain, 27 tahun, di musim kemarin membantu Monaco menjuarai Ligue 1 untuk kali pertama sejak 2000 dengan mengemas 10 gol, namun ia hanya menjadi pelapis bagi Radamel Falcao dan Kylian Mbappe.

SIMAK JUGA: Laurent Koscielny Tak Tutup Peluang Gabung Marseille

Adapun kepindahan Germain ke Marseille ini sekaligus mengikuti jejak ayahnya yang bernama Bruno, yang sebelum ini pernah menjadi bagian dari klub penghuni Stade Velodrome itu di era 80an dan 90an.

Di klub barunya ini, Germain menyepakati kontrak berdurasi empat tahun dan ia diproyeksi untuk menggantikan Bafetimbi Gomis yang pulang ke Swansea City.

Iklan

ENJOYED THIS STORY?

Add GOAL.com as a preferred source on Google to see more of our reporting

0