OLEH ADHE MAKAYASAIkuti di twitter
Everton resmi meminjamkan gelandang Joe Williams ke Barnsley untuk durasi semusim penuh.
Pemuda berusia 20 tahun itu, yang sudah menjadi bagian dari Everton sejak usia tujuh tahun, pindah ke Oakwell setelah membantu Everton U-23 menjuarai Liga Primer 2 di gelaran musim kemarin.
Sang pemain melewatkan sebagian besar musim 2016/17 dengan cedera lutut dan engkel, namun kembali fit pada Februari dan sempat dipanggil untuk mengisi bangku cadangan oleh manajer tim utama Ronald Koeman.
SIMAK JUGA - Pimpinan Liga Primer Inggris: Harga Pemain Saat Ini Masih Wajar
Adapun kepindahan Williams ke Barnsley disambut baik oleh manajer Paul Heckingbotton. Ia mengatakan: “Kami sudah mengamati Joe untuk beberapa waktu dan kami sudah melihat aksinya beberapa kali.
“Kami mendapati kesuksesan dari kegiatan kami mendatangkan pemain dari Everton jadi saya harus berterima kasih kepada mereka karena terus percaya dengan kami.”
Adapun di awal tahun ini, Williams meneken kontrak baru dengan Everton hingga Juni 2020.




