OLEH ADHE MAKAYASAIkuti di twitter
Arsenal melepas gelandang muda Dan Crowley ke klub Eredivisie Belanda Willem II.
Di klub barunya itu, Crowley, 19 tahun, menerima kontrak berdurasi tiga tahun yang memungkinkannya bertahan di Willem hingga Juni 2020 mendatang.
SIMAK JUGA: Sampdoria Tawar Jack Wilshere £7,5 Juta
Crowley sendiri menghabiskan paruh kedua musim lalu dengan dipinjamkan ke klub Belanda lainnya Go Ahead Eagles. Di sana, ia mencatatkan 16 penampilan dan mengemas dua gol.
Pemain hasil didikan akademi Arsenal itu juga pernah memperkuat timnas Inggris di berbagai jenjang usia dari U-16, U-17 dan terakhir U-19.
Adapun mengenai kepindahannya kali ini, Crowley mengatakan: “Saya ingin menjadi penting di lini tengah dan mengembangkan diri saya sebagai pemain,” ujarnya kepada laman resmi Willem.
“Saya hanya bisa melakukan itu jika mendapatkan menit bermain dan mendapatkan kepercayaan diri. Saya rasa saya akan mendapatkannya di Willem II.”




