OLEH ADHE MAKAYASAIkuti di twitter
Upaya Manchester United dalam pengejaran Alvaro Morata menemui rintangan setelah Real Madrid menaikkan banderolnya untuk sang pemain menjadi £80 juta, demikian diklaim The Sun.
Seperti diketahui, Morata kini masuk dalam bidikan United arahan Jose Mourinho, yang sebelum ini menyanggupi tebusan di angka £60 juta untuk penyerang internasional Spanyol tersebut.
Mengetahui Madrid menaikkan banderolnya, Morata pun memutuskan untuk mengakhiri bulan madunya bersama sang istri dan dalam waktu dekat ia akan berbicara dengan pihak klub serta pelatih Zinedine Zidane agar mengizinkannya pergi.
SIMAK JUGA: Aitor Karanka Yakin Alvaro Morata Sukses Di Liga Primer Inggris
Sebelumnya United diklaim tidak akan kesulitan menemukan kesepakatan personal dengan mantan striker Juventus tersebut yang memang sudah gatal ingin meninggalkan Santiago Beranabeu.
Musim lalu Morata mencatatkan 15 gol dari 26 pertandingan La Liga namun dia lebih banyak bermain dari bangku cadangan.
Sejauh ini United baru mendatangkan satu pemain yaitu bek Swedia Victor Lindelof dari Benfica dengan mahar lebih dari £30 juta.
Goal



